Mina Tanjung-69a3cbc8
Mina Tanjung Beach Hotel di Desa Sorong Jukung Lombok Utara dengan berbagai pilihan tipe kamar yang tesedia (Photo : FB Mina Tanjung Hotel)

Terletak di Desa Sorong Jukung, Kecamatan Tanjung, Hotel Mina Tanjung menjadi penginapan favorit bagi banyak orang yang datang berkunjung ke Kabupaten Lombok Utara, baik untuk urusan bisnis, pemerintahan, maupun berwisata.

Hanya berjarak sekitar dua kilometer dari kantor bupati, menjadikan hotel yang posisinya berada persis di bibir pantai ini sebagai sarana akomodasi yang terdekat dengan pusat pemerintahan Kabupaten Lombok Utara.

Selain jarak dengan kantor bupati, kedekatannya dengan pusat wisata kawasan tiga gili dan sekaligus posisinya yang merupakan salah satu “sunset point” terbaik di Kota Tanjung dan sekitarnya, menjadikan Hotel Mina Tanjung juga sebagai pilihan utama bagi para wisatawan yang datang ke Lombok Utara.

Sesuai gambaran di atas, maka hotel ini jelas memberikan perpaduan antara keindahan, kenyamanan dan aksesibilitas bagi konsumennya. Ditambah lagi dengan berbagai fasilitas yang ada dan tipe kamar dengan pilihan harga yang bisa disesuaikan dengan budget tamunya.

Hotel Mina Tanjung menyediakan tiga pilihan tipe kamar yang menarik. Superior Room dibanderol Rp 600.000 per malam, Sea View Room Rp 1.000.000, dan Villa Family Room berkapasitas dua kamar dengan harga Rp1.500.000.

Fasilitas yang tersedia pun cukup lengkap, mulai dari kolam renang, taman, restoran berkapasitas 80 tamu, hingga peralatan menyelam (snorkeling) bagi tamu yang ingin menikmati keindahan alam bawah laut di sekitar hotel.

Sementara untuk keperluan bisnis dan pemerintahan, hotel ini menyediakan dua ruang pertemuan dengan kapasitas masing-masing seratus dan enam puluh orang. Selain itu juga melayani pesta pernikahan outdoor dengan kapasitas maksimal tiga ratus orang tamu.

Bagi wisatawan yang ingin menikmati pesona keindahan tiga gili (Gili Trawangan, Gili Air, dan Gili Meno) tanpa bermalam di sana, di sini tersedia fasilitas transportasi berupa speedboat yang siap memberikan layanan antar-jemput dengan kapasitas maksimal 10 orang penumpang.

Perjalanan ke Gili Air hanya memakan waktu sekitar lima belas menit, sementara ke Gili Trawangan yang posisinya sedikit lebih jauh membutuhkan sekitar dua puluh lima menit.

Pasar utama Hotel Mina Tanjung adalah pebisnis, stakeholder pemerintahan, dan juga para wisatawan, baik wisatawan asing maupun domestik. Tidak hanya wisatawan yang akan menjelajahi aneka potensi wisata di Lombok Utara, bahkan mereka yang akan mendaki Gunung Rinjani pun tidak sedikit yang menjadikan hotel ini sebagai penginapan transitnya.

Berdasarkan catatan pihak managemen, banyak tamu yang mengaku terkesan dengan lokasi hotel ini, pantai  dengan suguhan pemandangan sunset yang menakjubkan, sekaligus di tengah perkampungan yang tenang.

Karenanya tak sedikit para tamu itu yang menjadi pelanggan setia, dan dengan suka cita kembali datang menginap untuk menikmati aneka fasilitas dan suasana di hotel ini.

Dengan 37 staf yang terlatih dan berdedikasi, Hotel Mina Tanjung berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada tamunya. Sementara menghadapi trend peningkatan permintaan, dari 29 kamar  yang tersedia, saat ini tengah dilakukan pembangunan untuk penambahan 20 kamar baru.

Hotel Mina Tanjung juga telah bekerja sama dengan berbagai platform online dan aplikasi pemesanan, yang memudahkan tamunya untuk melakukan reservasi kapan saja dan dari mana saja.**

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here