The Dare grup band asal Lombok beraliran twee pop akan wakili Indonesia di TAPAUfest 2022 (Foto: The Dare)
The Dare grup band asal Lombok beraliran twee pop akan wakili Indonesia di TAPAUfest 2022 (Foto: The Dare)

LOMBOK INFO – Grup musik wanita asal Lombok The Dare akan mewakili Indonesia dalam Festival musik bergengsi di Malaysia yakni, TAPAUfest 2022 yang akan diselenggarakan di Lenggong, Perak, Malaysia pada tanggal 23 Oktober 2022.

Diketahui The Dare akan berangkat menjadi penampil utama di TAPAUfest 2022 bersama dengan grup musik asal Indonesia lainnya yakni, Feast dan Hindia.

Penampilan The Dare di Malaysia menjadi yang pertama kali di panggung internasional, namun kendati demikian secara teknis tak ada persiapan yang berbeda seperti saat tampil biasanya. Hal ini dikatakan Timmy Adhipa selaku manager The Dare saat dihubungi oleh Lombok Info pada Sabtu, 15 Oktober 2022.

“Mungkin yang bedanya sih mental aja, psikologis kita lumayan diuji karena konteksnya main di luar negeri,” ucap Timmy.

Terpilihnya The Dare menjadi penampil dalam TAPAUfest 2022 tak lepas dari perhatian Ahmad Faris yang merupakan founder dari TAPAUtv sekaligus sebagai kurator pergerakan Indie Malaysia.

Ahmad Faris mengatakan berkat penampilan The Dare dalam salah satu turnya di Jakarta, berhasil memukau para pendengar saat itu, sehingga dirinya berani mempertimbangkan band bergenre twee pop asal Lombok tersebut.

“Saat itulah saya mulai mempertimbangkan kalian (The Dare),” ucap Ahmad Faris melalui siaran pers yang diterima Lombok Info.

Terbentuk pada tahun 2018, The Dare adalah grup musik kuartet pop yang digawangi oleh Riri selaku vokalis, Yollan pada gitar, Meiga pada bass, dan Desita pada alat musik drum.

Untuk mengenalkan musik mereka, The Dare juga kerap melakukan tur ke beberapa daerah di Pulau Jawa dan mendapat sambutan yang baik di telinga pecinta musik tanah air.

Selain itu melalui karya mereka yang kerap menyuarakan isu-isu perempuan. karya The Dare yang juga pop darling atau mudah dinikmati bagi para pecinta musik pop indie. **(AP)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here