Pulau Lombok diberkahi dengan banyak sekali pantai yang indah. Ada Pantai Kuta di Mandalika, Pantai Kerandangan di Senggigi, dan banyak lagi lainnya. Nah, kali ini Lombok Info akan membahas salah satu pantai di kawasan Lombok Utara yang selain mempunyai panorama yang sangat cantik, yaitu Pantai Pandanan.
Pantai Pandanan adalah salah satu pantai deretan pasir putih di Kawasan sisi barat Pulau Lombok. Namun, secara administratif, pantai ini berada di Kawasan Lombok Utara.

Berada dengan jalur yang sama dengan Pantai Kecinan, serta jalur wisata Senggigi hingga Lombok Utara, pantai ini relatif mudah dijangkau. Apalagi, pemandangan yang disuguhkan pantai ini akan membuatmu betah berlama-lama untuk menghabiskan waktu seharian.
Daya Tarik Pantai Pandanan
Pantai yang berada di teluk utara Lombok ini menyajikan keindahannya dengan garis pantai melengkung dengan pasir putihnya yang sangat bersih.
Selain itu, pantai ini diapit oleh perbukitan yang menjulang tinggi di sisi kanan dan kirinya. Terlebih saat musim hujan, perbukitan tersebut akan terasa asri dipandang dengan warna hijaunya.
Perbukitan yang terdapat di pantai ini sering dijadikan sebagai background foto para wisatawan. Terlebih saat sunset, kalian dapat melihat matahari terbenam dengan panorama siluet Gunung Agung di seberang lautan yang sangat cantik. Ini karena Pantai Pandanan memiliki garis pantai sepanjang 1 Km yang berhadapan langsung dengan selat Bali.
Pantai ini tergolong pantai yang sangat teduh, karena terdapat hamparan rumput yang cukup luas banyak terdapat pohon-pohon yang rindang yang tumbuh di sekitar area pantai, sehingga pengunjung akan dibuat betah berlama-lama bersantai di pantai ini.

Terdapat beberapa ayunan yang terbuat dari potongan kayu pohon yang telah dibentuk dan didekorasi dengan manis oleh penduduk sekitar. Aneka biota laut, seperti kerang-kerang dan batuan unik lainnya, dijadikan dekorasi pantai ini. Dekorasi ini berbentuk susunan batu dan kerang kecil, diikat dengan tali, dan digantung di berbagai tempat.
Ketika angin datang, batu-batu yang digantung akan saling bersentuhan dan menimbulkan suara berdenting.
Fasilitas yang tersedia di Pantai Pandanan
Saat berlibur ke pantai ini, ada banyak aktivitas yang bisa kalian lakukan, seperti voli pantai, berenang, kano, maupun bermain banana boat. Untuk menunjang aktivitas itu, sejumlah fasilitas juga telah disediakan.

Ada tempat sewa alat-alat snorkling tersedia di pantai ini, bagi yang suka aktivitas berenang dan snorkeling. Ada pula tempat penyewaan kano bagi yang ingin mengeksplorasi perairan.
Bagi yang datang dengan rombongan, ada banana boat yang bisa disewa, dan siap memberikan keseruan bagi kalian dan rombongan.
Fasilitas pendukung lainnya juga sangat lengkap. Toilet dan ruang ganti yang layak sudah tersedia. Kebersihan Pantai ini sudah terjaga dan sudah tersedia banyak tempat pembuangan sampah di sekitar pantai.
Kuliner di Pantai Pandanan
Setelah berbahagia ria dengan beragam aktivitas yang dilakukan, tentu perut akan merasa lapar. Nah, kalian tak perlu khawatir, karena di Pantai Pandanan sudah banyak tersedia pilihan kuliner yang bisa kalian coba.
Ada ikan bakar dengan bumbu pelalah khas Lombok, sate ikan tanjung, plecing kangkung, terong bakar, dan sayur kelor. Menu ini wajib kalian coba dan sandingkan saat berlibur ke Pantai Pandanan di Lombok.
Harga yang ditawarkan beragam, sesuai dengan ukuran ikan yang kalian pilih. Tak hanya itu, tersedia juga jajanan lainnya yang biasa ditemukan di tempat wisata, seperti rujak, cilok, telur gulung dan lainnya.
Saat menyantap kuliner bahari tersebut, lebih lengkap dan segar dipadukan dengan es kelapa muda. Kalian bisa memesannya langsung dari para pedagang di sekitar pantai.
Perjalanan Menuju Pantai Pandanan
Akses menuju Pantai Pandanan sangat mudah dan kalian bisa menggunakan Google Maps untuk rute lebih lengkapnya.
Perjalanan dari Kota Mataram menuju Pantai Pandanan ditempuh 50 menit dengan jarak 34 kilometer. Kalian bisa menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.
Rute awal dari Kota Mataram, melalui jalur wisata Senggigi ke arah Lombok Utara. Pantai Pandanan berada tidak jauh dari Malaka.
Jam Buka dan Harga Tiket Pantai Pandanan
Pantai Pandanan selalu buka setiap hari. Pengunjung hanya perlu membayar tarif parkir sebesar 5 ribu rupiah untuk kendaraan roda 2 dan 10 ribu rupiah untuk kendaraan roda 4.
Perhatikan posisi parkir kendaraan, karena tempat parkir di pantai ini dikelola oleh pemilik kios yang ada di depan tempat parkir. Jadi, pengelola biasanya mengharuskan pengunjung yang parkir untuk duduk di kios dan warung yang sama.
Sekian pejelasan untuk Pantai Pandanan, salah satu pantai pasir putih dengan view yang menawan di teluk utara Pulau Lombok.
Pantai Pandanan bisa menjadi pilihan kalian untuk liburan mendatang. Selain Kecinan, Pantai ini tak kalah indahnya untuk dikunjungi.
Selamat liburan. (De) **
Editor: Mustamar Natsir