Perian adalah salah satu desa di Kecamatan Montong Gading Kabupaten Lombok Timur yang berbatasan dengan Kawasan Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR). Begitu memasuki desa ini kita akan disambut dengan belaian angin gunung yang sejuk menyegarkan.

Selain Danau Biru yang sudah cukup dikenal sebagai salah satu tujuan wisata masyarakat Lombok, di Desa Perian ini terdapat air terjun yang juga tak kalah menarik untuk dikunjungi, yaitu Air Terjun Tereng Wilis.

Air Terjun Tereng Wilis ini berada sekitar 3 kilometer dari pusat Desa Perian, tepatnya di Dusun Sarijata yang berbatasan dengan hutan lindung di kawasan TNGR.  Cukup mudah untuk mencapai lokasi baik menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, karena terdapat akses jalan yang memadai.

Dari tempat parkir menuju ke lokasi air terjun yang berjarak sekitar 300 meter dibutuhkan waktu sekitar 20 – 30 menit dengan berjalan kaki. Di sinilah pengunjung bisa berolah raga ringan atau dalam bahasan anak milenial olah raga “tipis-tipis”. Akan tetapi bagi yang tidak terbiasa berolah raga atau berjalan kaki akan cukup “terasa”juga, karena kita harus berjalan naik turun perbukitan.

Selain berolah raga perjalanan itu juga akan memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi pengunjung. Berjalan di bawah pepohonan tinggi yang menyejukkan, sambil menghirup segarnya udara yang bersih menyegarkan. Suara angin bercampur dengan kicauan aneka burung, dan tak jarang pengunjung akan bertemu dengan kera hitam ekor panjang yang menghuni kawasan tersebut.    

Setelah berjalan 20 – 30 menit sampailah kita di air terjun Tereng Wilis dengan aneka pesonanya. Air terjun yang tidak tinggi, hanya sekitar 5 meter, tetapi air terjun ini memanjang kesamping dan terlihat seperti tirai dari kejauhan. Kejernihan air di kolamnya, curahan air terjun yang melebar bagai kelambu, dan rimbunnya pepohonan di sekeliling air terjun menjadi spot photo yang sangat menarik untuk diabadikan.

Sementara kolam dibawah curahan air terjunnya cukup dangkal, dan airnya sangat jernih sehingga membuat pengunjung tidak tahan untuk segera terjun dan berendam di dalamnya.

Selain pengunjung yang datang untuk sejenak menikmati keindahan yang ada, banyak juga yang senang berlama-lama di kawasan ini. Sehingga setiap akhir pekan hampir selalu ada yang datang untuk berkemah satu atau dua malam di sini.

Di sekitar air terjun ini terdapat sebuah area camping ground yang cukup luas, yang bisa menampung banyak tenda bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana malam di area ini. Pemandangan hamparan rerumputan hijau dengan aliran sungai kecil di tengahnya memberikan sensasi tersendiri ketika berada disini.

Berwisata dan Olahraga Tipis-tipis Menikmati Sensasi Keindahan Air Terjun Tereng Wilis, Lombok Info
Area camping ground di sekitar Air Terjun Tereng Wilis yang indah, sejuk, dengan aliran sungai kecil di tengahnya (Sumber: Facebook Tereng Wilis Camping Ground)
Berwisata dan Olahraga Tipis-tipis Menikmati Sensasi Keindahan Air Terjun Tereng Wilis, Lombok Info
Nampak beberapa tenda pengunjung yang berkemah di area camping ground Air Terjun Tereng Wilis (Sumber: Facebook Tereng Wilis Camping Ground)

Sementara bagi pengunjung yang tidak biasa tidur di alam terbuka, di dekat air terjun ini juga terdapat home stay dengan harga yang cukup terjangkau.

Jadi buat anda para traveler yang menyukai air terjun, hutan ,dan pepohonan, segera agendakan liburan akhir pekan anda di Air Terjun Tereng Wilis, di Desa Perian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here